Perjalanan Andhika di panggung musik Indonesia seperti drama. Dari kesuksesan yang kontroversial Kangen Band, terjerat kasus narkoba, dan akhirnya dipecat dari band itu.
Berawal dari 'band lokal' di Lampung, Kangen Band menjelma menjadi salah satu band yang punya basis fans terbanyak di Indonesia. Lagu-lagu hits mereka seperti 'DOY', 'Yolanda' dan 'Pujaan Hati' pun menarik perhatian penikmat musik Indonesia.
Namun seperti ungkapan semakin tinggi pohon, semakin kencang angin menggoyangnya, para personel Kangen Band mulai digoyang oleh popularitas. Paling terlihat adalah vokalisnya pada saat itu, Andhika.
Godaan mulai terlihat saat Andhika berusaha meceraikan istrinya kala itu, yang bernama Bunga pada 2009 lalu. Perceraiannya dengan Bunga pun diiringi kabar perselingkuhan.
Tak sampai di situ, Andhika juga diputus bersalah atas kasus pemukulan terhadap temannya sendiri Rahmat Fauzi. Untuk itu, ia mendapat hukuman percobaan selama 8 bulan pada Desember 2011.
Belum genap setahun kasus pemukulan, Andhika kembali berurusan dengan polisi atas kasus kepemilikan ganja pada Januari 2012. Atas kasus itu Andhika pun harus menjalani rehabilitasi.
Selesai dengan kasus hukum, Andhika kembali bikin heboh. Ia dipecat dari Kangen Band karena dinilai menyalahi kontrak karena membuat perjanjian dengan label lain di luar label yang menaungi Kangen Band.
Seiring dengan itu, merebaklah kisah cintanya dengan seorang wanita bernama Anggie April Lestari. Anggie mengaku sudah menikah dengan Andhika karena hamil duluan pada November 2011. Namun, setelah pernikahan, Andhika menelantarkannya.
Selain itu, Andhika juga dituduh punya perempuan lain dan sering memukul Anggie. Hingga Anggie pun akhirnya memutuskan untuk bercerai dengan Andhika.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar